Tabrakan Maut di Gedongtataan, Satu Pengendara Motor Diduga Tewas di Tempat

Tampak sejumlah warga saat akan mengevakuasi korban kecelakaan yang terluka parah dari tengah jalan. Foto: Ist
Kupastuntas.co, Pesawaran - Insiden
kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas Jalan Lintas Barat, tepatnya di depan
SPBU Desa Gedongtataan, Kecamatan Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran, Rabu
(9/4/2025) sekitar pukul 13.00 WIB.
Dua sepeda motor bertabrakan
hebat dari arah berlawanan. Satu pengendara dilaporkan meninggal dunia di
lokasi.
Seorang warga sekitar, Amir,
menyaksikan langsung peristiwa nahas tersebut. Ia menuturkan bahwa kedua
kendaraan melaju dalam kecepatan tinggi dan akhirnya bertabrakan secara
langsung di tengah jalan.
“Satu motor datang dari arah
Bandar Lampung, satunya lagi dari arah Pringsewu. Keduanya terlihat ngebut dan
akhirnya tabrakan keras di depan SPBU,” ungkap Amir.
Akibat benturan yang begitu
kuat, salah satu pengendara mengalami luka serius di bagian kepala dan wajah. Amir
menyebut, korban tampak tak bergerak dengan kondisi mengenaskan.
“Kelihatannya sudah
meninggal. Kepala dan wajahnya hancur, bahkan helmnya juga pecah,” ujarnya.
Identitas korban belum
diketahui hingga saat ini. Polisi dari Polres Pesawaran telah tiba di lokasi
untuk melakukan evakuasi dan olah tempat kejadian.
Kasat Lantas Polres
Pesawaran, Iptu Olivia Jeniar Chaniago, mengatakan pihaknya masih mendalami
penyebab kecelakaan dan menggali informasi dari para saksi.
“Petugas sudah berada di
lokasi. Kronologi lengkapnya masih dalam penyelidikan. Keterangan dari
saksi-saksi sedang dikumpulkan,” ucapnya. (*)
Berita Lainnya
-
Pelajar Tewas Akibat Kecelakaan Maut di Gedong Tataan Pesawaran
Senin, 28 April 2025 -
Pengamat: Partisipasi Pemilih di PSU Pilkada Pesawaran Berpotensi Turun
Senin, 28 April 2025 -
Bawaslu Pesawaran Instruksikan Patroli Pengawasan Daftar Pemilih
Senin, 28 April 2025 -
Nanda Indira Dorong Kesadaran Sosial Lewat Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Senin, 28 April 2025