Tersangka Pembunuhan Kakak-Adik di Pesibar Belum Terungkap, Puslabfor Mabes Polri Turun Tangan
Kapolres Pesisir Barat, AKBP Bestiana saat memberikan keterangan kepada wartawan. Foto: Ist
Kupastuntas.co,
Pesisir Barat - Dua pekan sudah berlalu sejak kasus tragis tewasnya dua bocah
bersaudara di Kabupaten Pesisir Barat, Lampung, namun hingga kini pihak
kepolisian belum menetapkan satu pun tersangka.
Kapolres
Pesisir Barat, AKBP Bestiana, mengungkapkan bahwa pihaknya masih terus
melakukan pendalaman terhadap kasus tersebut.
Menurutnya,
saat ini belum bisa dijelaskan lebih lanjut mengenai motif maupun pelaku di
balik kematian kakak-adik tersebut.
“Tersangka
belum ada, motif belum bisa dijelaskan. Namun untuk saksi sudah ada 21 orang
yang diperiksa,” kata AKBP Bestiana di Pesisir Barat Senin (26/5/25)
Guna
memperkuat proses penyelidikan, Polres Pesisir Barat mendatangkan penyidik dari
Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri.
Tim ini
akan membantu mendalami bukti-bukti teknis dan forensik yang berkaitan dengan
kejadian tersebut.
“Untuk
saat ini kami mendatangkan penyidik dari Puslabfor Mabes Polri untuk membantu
kasus ini,” ujarnya.
AKBP
Bestiana juga mengimbau masyarakat agar turut serta memberikan informasi
apabila mengetahui sesuatu yang berkaitan dengan kasus tersebut.
“Kami
meminta kepada masyarakat apabila mendapat informasi yang berkaitan dengan
kasus ini, tolong dilaporkan,” tegasnya.
Sebelumnya,
dua bocah kakak-adik, Arjun Tauladan (8) dan Kholifah Khourunnisa (4) ditemukan
tewas secara tidak wajar Rabu malam 14 Mei 2025 di Desa Batu Raja, Kecamatan
Pesisir Utara, Kabupaten Pesisir Barat, yang memicu kekhawatiran dan duka
mendalam di tengah masyarakat.
Kasus ini
pun menjadi perhatian publik, terlebih karena belum ada titik terang soal siapa
pelaku dan apa motif di balik tragedi memilukan tersebut.
Pihak
kepolisian menyatakan akan terus bekerja maksimal untuk mengungkap kasus ini
dan memastikan pelaku mendapatkan proses hukum yang setimpal. (*)
Berita Lainnya
-
Kampung Siaga Bencana Diresmikan, Pemkab Pesisir Barat Bangun Budaya Tangguh Hadapi Bencana Alam
Kamis, 30 Oktober 2025 -
Bupati Pesisir Barat Lantik 21 Pejabat Baru, Pesan ASN Bekerja dengan Hati
Kamis, 23 Oktober 2025 -
Gedung SDN 113 Krui Pesisir Barat Memprihatinkan, DPRD Desak Pemda Bertindak
Kamis, 23 Oktober 2025 -
Tedi Zadmiko Resmi Dilantik Jadi Sekda Definitif Pesisir Barat, Akhiri Lima Tahun Kekosongan Jabatan
Senin, 20 Oktober 2025









