• Selasa, 30 April 2024

Bupati Dewi Handajani Buka TMMD ke 103

Senin, 15 Oktober 2018 - 21.50 WIB
61

Kupastuntas.co, Tanggamus - Bupati Tanggamus, Hj. Dewi Handajani secara resmi membuka TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-103 Tahun 2018 di Lapangan Bola Sailing Pekon Argopeni, Kecamatan Sumberejo,  Kabupaten Tanggamus, Senin (15/10/2018).

Kegiatan ini dihadiri Danrem 043/Gatam, Kolonel Kav Erwin Djatniko, Dandim 0424/Tanggamus, Letkol Arh. Anang Hasto Utomo, Wakil Bupati Tanggamus, AM Syafi'i, Dandim 0422/Lampung Barat, Letkol Kav Adri Murcahyo, Kapolres Tanggamus, AKBP I Made Rasma, sejumlah perwira Korem dan Kodim, Plt Sekdakab, Hamid Heriansyah Lubis, dan para pejabat Pemkab Tanggamus, Camat dan Kepala Pekon se-Tanggamus.

"Jalan penghubung sejumlah wilayah di Kecamatan Sumberejo ini kondisinya masih kurang memadai, sampai tidak dapat dilalui kendaraan roda 4 sehingga memerlukan normalisasi badan jalan, pengerasan jalan dengan pembangunan onderlaag," kata Dewi.

Menurut Dewi, dipilihnya Kecamatan Sumberejo menjadi sasaran TMMD Ke 103, karena daerah tersebut posisinya strategis namun memerlukan peningkatan pembangunan sarana prasarana sehingga dapat mendukung aktifitas sehari-hari masyarakat disana.

"Dengan dibangunnya badan jalan sampai proses onderlaag diharapkan dapat meningkatkan perekonomian terutama pada sektor perkebunan, perdagangan dan pariwisata, dan meningkatkan kelancaran akses jalan serta mewujudkan pemerataan pembangunan di setiap wilayah yang ada di Kabupatan Tanggamus," pungkas Dewi

Sementara Dandim 0424/Tanggamus, Letkol Arh. Anang Hasto Utomo mengatakan, TMMD Ke 103 TA 2018 wilayah Kodim 0424/Tanggamus berlangsung selama 30 hari dari tanggal 15 Oktober 2018 sampai 14 November 2018.

Adapun sasarannya adalah pembangunan fisik, seperti pembangunan dan pengerasan badan jalan dengan onderlaag dengan ukuran panjang 1.211 meter x  luas 3 meter 0,15, pembangunan jembatan ukuran panjang 6 meter dan lebar 4 meter serta tinggi 2 meter. Pembangunan 9 unit gorong-gorong beton, Kemudian pembangunan 1 unit gorong-gorong Plat Decker, normalisasi badan jalan, pembukaan badan jalan sepanjang 460 meter dan lebar 3 meter.

"Kita juga melaksanakan kegiatan non fisik, seperti pelayanan pengobatan gratis, pelayanan KB-kesehatan, penyuluhan kesadaran hukum dan kamtibmas, penyuluhan bela negara, penyuluhan bahaya narkoba, penyuluhan tentang wawasan kebangsaan, kemah bakti Pramuka dan lain sebagainya," lapor Dandim.

Selanjutnya Bupati Tanggamus, Danrem 043/Gatam, Dandim 0424/Tangggamus, Kapolres Tanggamus dan Unsur Forkopimda melaksanakan penanaman pohon di seputaran Lapangan Bola Sailing Pekon Argopeni, meninjau Posko TMMD ke 103 dan menerima Paparan tentang TMMD ke 103. (Sayuti)

Editor :